Selasa, 23 Agustus 2011

Bangkitkan Mentalitas diri

Dunia memang penuh dengan ketidak pastian, begitu juga dengan kehidupan kita tidak ada seorang pun yang dapat menduga apa yang akan terjadi selanjutnya, begitu juga dengan sepak terjang dalam  dunia ekonomi, bisnis, politik, maupun dinamika di tempat kerjapun sulit untuk diramalkan.

Misalnya ada kalanya kita menghadapi berbagai cobaan contohnya ketika prestasi kita sedang melonjak dengan baik dan dianggap sebagai yang terbaik, tiba-tiba berubah menjadi buruk karena dipindah tugaskan ketugas lain yang mungkin saja tidak dapat kita kuasai.
Dan yang parahnya saat menerima tugas tersebut bukannya menjadi prestasi, malahan menjadi penurunan prestasi. Seolah-olah semuanya bagaikan di terjang badai dalam sekejap.
Mengalami hal tersebut bukanlah perkara mudah untuk bangkit dari keterpurukan yang menimpa diri dalam sekejap itu, tapi tidak seharusnya kita terus-terusan "Drop" dalam keterpurukan tersebut.

Ada baiknya bila kita melihat apa yang ada dalam diri kita, lebih instropeksi dan mawas diri dalam perkara tersebut, ada baiknya bila kita mengikuti Elang, yang bisa disebut dengan mentalitas Elang.



Disaat ada angin kencang menerjang sang elang, dan elang tak kuat menahannya maka ia pun turun keatas batu karang, berdiri tegak meski angin merontokkan bulu-bulunya. Sesudah itu maka ia akan bersembunyi diantara batu-batu sambil menunggu bulu-bulunya tumbuh kembali.
Akan tetapi setelah bulunya tubuh dan badai tetap menerjang, sang elang mengganggapnya sebagai kendaraan untuk terus maju, bahkan membantu mengusung tubuhnya untuk terbang lebih tinggi.


Begitu juga dengan kita meski badai akan menerjang perekonomian, keuangan,karier, keluarga dlll, itu semua merupakan kesempatan bagi kita, agar kita dapat lebih mawas diri dari sebelumnya, meski dulu memiliki kemampuan  tetapi kita tetap memiliki kekurangan.
Ibarat elang yang turun untuk mempersiapkan mental dan segalanya, lalu kembali terbang dengan mental yang rendah hati dengan semangat yang berlipat ganda sehingga akhirnya kita dapat terbang lebih tinggi untuk dapat melihat dan meraih prestasi selanjutnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.